Skip to main content

Ketentuan kegiatan Matrikulasi (istilah lainnya: prerequisite/pre-term/math camp) atau Kegiatan Penyetaraan Kurikulum yang diizinkan oleh LPDP - Knowledgebase / Program Beasiswa (Penerima) - Layanan Informasi dan Bantuan LPDP

Ketentuan kegiatan Matrikulasi (istilah lainnya: prerequisite/pre-term/math camp) atau Kegiatan Penyetaraan Kurikulum yang diizinkan oleh LPDP

Matrikulasi (istilah lainnya: prerequisite/pre-term/math camp) merupakan kegiatan penyetaraan kompetensi Calon Penerima Beasiswa (CPB)/Penerima Beasiswa (PB) LPDP agar kesenjangan antara substansi dan pengalaman belajar dari kurikulum di tingkat pendidikan sebelumnya dapat disesuaikan dengan kebutuhan program yang sesuai dengan universitas dan prodi yang dipilih oleh CPB dan PB saat menandatangani Surat Pernyataan Penerima Beasiswa (SP).

Ketentuan kegiatan Matrikulasi yang diizinkan oleh LPDP:

a. Berisi mata kuliah yang berhubungan dengan program studi pada universitas yang sesuai dengan yang tertera pada Surat Pernyataan Penerima Beasiswa (SP) yang telah ditandatangani;

b. Bukan merupakan kegiatan yang ditujukan untuk peningkatan kemampuan Bahasa Inggris;

c. Merupakan kegiatan yang wajib untuk diikuti;

d. Tidak bersifat menggagalkan status mahasiswa jika kegiatan tersebut memiliki standar minimal kelulusan;

e. Jika kegiatan ini bersifat menggagalkan status mahasiswa, CPB diwajibkan untuk mengikuti kegiatan ini terlebih dahulu dan baru bisa mengajukan SP setalah CPB dinyatakan lulus matrikulasi oleh Penyelenggara Matrikulasi. Dengan demikian masa studi tidak terhitung sejak Kegiatan matrikulasi dimulai; dan

f. Tidak dikenakan biaya tambahan/tidak terpisah dari komponen pembiayaan SPP (tuition fee).

Sangat Membantu Kurang Membantu